Koordinator Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak, mempertanyakan klaim Joko Widodo (Jokowi) yang disampaikan dalam debat kedua soal pembangunan jalan desa sepanjang 191.000 km, Selasa (19/2/2019).
"Jokowi klaim membangun jalan desa 191.000 km. Ini sama dengan 4,8 kali keliling bumi atau 15 kali diameter bumi," cuit Dahnil di akun Twitternya.
Baca Juga: "Pernyataan Sandiaga dan Dahnil Adalah Dusta"
"Itu membangunnya kapan? Pakai ilmu simsalabim apa? Ternyata produsen kebohongan sesungguhnya terungkap pada debat malam tadi," sambungnya.
Jokowi klaim Membangun jalan desa 191000 km.Ini sama dengan 4,8 kali Keliling Bumi atau 15 kali Diameter Bumi.Itu membangunnya kapan? Pakai ilmu simsalabim apa?ternyata produsen kebohongan sesungguhnya terungkap pada debat malam tadi. pic.twitter.com/45vQgTiXaq
— Dahnil A Simanjuntak (@Dahnilanzar) 18 Februari 2019
Sebelumnya, pada debat yang berlangsung Minggu (17/2/2019), Jokowi memaparkan visi dan misinya sesuai tema debat yaitu infrastruktur, energi, pangan, lingkungan hidup, dan sumber daya alam. Di bidang infrastruktur, Jokowi bicara soal penggelontoran dana desa.
Baca Juga: Ribuan Hektar Tanah Prabowo Untuk Kepentingan Masyarakat?
"Kita tahu dalam tiga tahun ini telah kita gelontorkan 187 triliun dana desa ke desa desa. Apa yang kita dapatkan dari dana ini? Telah dibangun 191 ribu kilometer jalan di desa," katanya.
"Ini jalan produksi yang sangat bermanfaat bagi para petani dan juga 58 ribu unit irigasi yang telah kita bangun dari dana desa," sambungnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim