- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Dalam Sepekan, Pasar Modal Kehilangan Dana Segar Lebih dari Rp4 Triliun
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,14% ke level 4.507,61 pada penutupan perdagangan sesi II, Kamis (15/05/2020). Jika dikalkulasikan, pelemahan IHSG dalam sepekan terakhir mencapai 1,95%. Pada perdagangan akhir pekan ini, IHSG bergerak dalam jangkauan mulai dari level terendah di 4.460,27 hingga level tertinggi di 4.540,42.
Baca Juga: So Sad! Rupiah Kini Keok di Hadapan Dolar AS, Memerah di Hampir Semua Mata Uang!
Kendati IHSG berakhir dhgan koreksi tipis, nilai jual bersih yang keluar dari pasar modal pada hari ini mencapai Rp1,07 triliun atau setara dengan Rp4,12 triliun dalam sepekan.
Baca Juga: Laba Adaro Anjlok dari Ratusan Juta Jadi Cuma Puluhan Juta Dolar AS, Boy Thohir Sampai Bilang...
Sejumlah 5,91 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 543.346 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp7,14 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 149 saham naik, 221 saham turun, dan 167 saham lainnya stagnan.
Bersama dengan IHSG, dua indeks saham Asia juga memerah, yakni Hang Seng turun 0,14% dan Shanghai turun 0,07%. Sementara itu, indeks Nikkei naik 0,62% dan Strait Times naik 0,08%.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: