Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ferdinand Hutahaean Galak Banget ke Anies: KPK Jangan Percaya Balap Odong-odong Jadi Bukti...

Ferdinand Hutahaean Galak Banget ke Anies: KPK Jangan Percaya Balap Odong-odong Jadi Bukti... Ferdinand Hutahaean | Kredit Foto: Instagram/Ferdinand Hutahaean
Warta Ekonomi -

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan akan menindaklanjuti laporan masyarakat terkait dugaan korupsi di ajang balap Formula E DKI Jakarta.

Ketua KPK Firli Bahuri menyebut lembaganya saat ini sedang mengusut proyek yang diinisiasi oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan itu. Kasus itu sudah masuk ke tahap penyelidikan. Ia pun meminta masyarakat untuk bersabar.

Baca Juga: KPK Usut Dugaan Korupsi di Formula E, Gimana Nasib Elektabilitas Anies Baswedan di Pilpres 2024?

Mantan politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean kemudian angkat bicara terkait perkembangan kasus ini.

Ferdinand mengaku sangat mendukung lembaga antirasuah itu untuk mengusut tuntas skandal dugaan korupsi atas penyelenggaraan Formula E Jakarta.

"Yang hingga kini gelap gulita bahkan @aniesbaswedan selalu menghindar dari transparansi dana triliunan yang sudah keluar dari APBD untuk balapan tak berguna ini," tuturnya di Twitter @FerdinandHaean3.

Menurutnya, mudah sekali menemukan unsur pidana skandal Formula E ini. Selain prosedur yang berantakan, uangnya juga raib tak jelas.

"Makanya Anies memaksakan Juni 2022 sebagai pembenaran uang yang keluar. @KPK_RI jangan percaya balap odong-odong menjadi bukti penyerapan triliunan APBD," tegasnya.

Baca Juga: Ferdinand Hutahaean Setuju Banget KPK Selidiki Dugaan Korupsi di Formula E: Anies Cuma Ulur Waktu

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Bagikan Artikel: