Digitalisasi dan Sinergi, Merupakan Kunci Utama Performa Ralali.com Selama 2021
Diskusi nasional dalam UKM Outlook 2022 ini membahas mengenai kebijakan dan daya saing UKM serta potensi dan peluang UKM di Indonesia.
Dapat disimpulkan dalam UKM Outlook 2022 ini bahwa adaptasi, transformasi, entrepreneurship, serta kolaborasi menjadi kunci pergerakan UKM untuk dapat bertahan menghadapi tantangan di era disrupsi. Digitalisasi menjadi media akselerasi pertumbuhan UMKM Indonesia.
Tantangan yang dihadapi UKM di 2022 mendatang tidak mudah, upaya untuk meningkatkan literasi manfaat masuk ke ekosistem digital dan inkubasi untuk mengakselerasi kesiapan UMKM perlu dilakukan secara intensif.
Untuk mewujudkan hal tersebut, diperlukan sinergitas dan kolaborasi antar stakeholder. Dengan begitu, peran Ralali.com sangat strategis untuk mendukung pengembangan UKM berbasis digital dengan memberikan akses informasi dan literasi digital, serta transfer teknologi bagi para pelaku UMKM agar dapat terhubung dalam ekosistem digital.
Di sepanjang tahun 2021, Ralali.com telah menyelenggarakan beragam webinar bisnis yang berisi pelatihan atau training untuk UMKM Indonesia.
Berkolaborasi dengan berbagai pihak seperti KOPITU, Kemenkop UKM, Kementan Indonesia, Shipper, dan stakeholders lainnya. serta telah mencapai peringkat ke tujuh e commerce indonesia terbaik menurut versi katadata.co.id
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: