Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Pengakuan Warga, Ini Bisnis di atas Lahan Milik PT Pertamina di Pancoran Buntu 2

Pengakuan Warga, Ini Bisnis di atas Lahan Milik PT Pertamina di Pancoran Buntu 2 Kredit Foto: Pertamina
Warta Ekonomi, Jakarta -

Lahan Pancoran Buntu 2 milik PT Pertamina yang berlokasi di Jalan Raya Pasar Minggu, Pancoran, Jakarta Selatan tidak hanya dijadikan sebagai lapak para pemulung dan tempat tinggal.

Mantan Warga Pancoran Buntu 2 Cucu mengatakan, terdapat oknum yang mendirikan kafe dangdut. Kafe-kafe dangdut itu, kata Cucu, ibarat sarang penyamun. Sebab, ia menyebut terdapat praktik prostitusi hingga jual beli narkoba di dalamnya.

Baca Juga: Pemerintah dan Pertamina Jaga Daya Beli Masyarakat

"Di dalam (lahan Pancoran Buntu 2) usahanya bermacam-macam. Di depan ada dua kafe dangdut. Isinya di dalam kehidupannya benar-benar sarang penyamun. Dari mulai narkoba, prostitusi ada juga, karena di kafe-kafe itu banyak cewek-cewek nakal," kata dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (16/4/2022).

Bahkan, lanjut Cucu, sempat terjadi keributan yang berujung jatuhnya korban jiwa di kafe dangdut tersebut. "Sampai di kafe terakhir itu ada yang meninggal, ribut. Karena abis minum, ribut pukul-pukulan, akhirnya meninggal," ucap dia.

Ia mengungkapkan, kafe-kafe dangdut yang ada di lahan Pancoran Buntu 2 berkali-kali terjaring razia protokol kesehatan (prokes) oleh petugas gabungan. "Bukan pernah lagi, sering dirazia. Razia, tutup, habis itu buka lagi," ungkapnya.

Saat ini, sebanyak 23 warga masih bertahan menduduki lahan di Pancoran Buntu 2 milik PT Pertamina di Jalan Raya Pasar Minggu, Pancoran, Jakarta Selatan. Dalam hal ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan meminta 23 warga tersebut untuk membongkar mandiri tempat tinggalnya di Pancoran Buntu 2.

"Ya sebenarnya kita berharap demikian karena mereka sudah tinggal cukup lama, artinya sudah cukup," kata Asisten Pemerintahan Kota Jakarta Selatan, Mahludin, di Kantor Kecamatan Pancoran.

Mahludin berharap, warga segera pindah secara sukarela sebelum dilakukan penertiban dan pemulihan asset. "Karena itu (lahan Pancoran Buntu 2) akan digunakan, saya harap warga bisa meninggalkan secara sukarela karena itu aset negara," ucap dia.

Pemkot Jakarta Selatan menyatakan lahan di Pancoran Buntu 2 di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan, merupakan milik PT Pertamina. Hal itu berdasarkan sertifikat yang dimiliki Pertamina dan juga putusan pengadilan.

"Saya rasa kalau kita melihat dari apa yang dimiliki oleh Pertamina itu statusnya jelas. Sertifikat sudah ada dan keputusan pengadilan juga," kata Mahludin.

Dengan demikian, lanjut Mahludin, aset milik Pertamina di Pancoran Buntu 2 perlu diamankan oleh pemerintah. Selain itu, Mahludin menyebut polemik sengketa lahan di Pancoran Buntu 2 juga mendapat atensi dari Kejaksaan.

"Jadi kalau hak Pertamina sebenarnya sebagai BUMN aset negara itu mungkin harus kita amankan. Itu aset negara dan ini juga dapat atensi dari kejaksaan," sambungnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: