Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bappenas Gelar Rapat SDI, Hasilnya: Tajamkan Strategi dan Program Prioritas

Bappenas Gelar Rapat SDI, Hasilnya: Tajamkan Strategi dan Program Prioritas Kredit Foto: Bappenas

Dewan Pengarah SDI juga menyepakati untuk mendorong pemanfaatan data di Portal SDI oleh instansi pusat dan daerah untuk penerapan Big Data Analytics dan Artificial Intelligence, sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.

"Terkait sinergi untuk mendukung Portal SDI, saat ini sudah ada Ina-Geoportal sebagai sarana berbagi pakai informasi geospasial. BIG akan memperkuat portal ini dan siap bersinergi dalam rangka pelaksanaan berbagi pakai data. Peta dasar skala 1:5.000 yang dihasilkan BIG melalui program percepatan pemetaan peta dasar skala besar diharapkan dapat digunakan untuk mendukung SDI," ucap Kepala BIG Muh Aris Marfai.

Baca Juga: Bappenas dan OJK Tanda Tangani Nota Kesepahaman, Begini Isinya

Kepala BPS Margo Yuwono menyampaikan bahwa BPS mendukung penuh upaya sinkronisasi dan harmonisasi penyelenggaraan SDI sesuai arahan Presiden. Upaya tersebut dapat diakselerasi melalui implementasi SDI secara tematik yang menyasar isu-isu strategis nasional, misalnya Reformasi Sistem Perlindungan Sosial melalui pendataan Registrasi Sosial Ekonomi. Terkait pendataan ini, Dewan Pengarah SDI turut menyepakati dukungan Raperpres Perlindungan Sosial Ekonomi dan pembentukan Gugus Tugas Registrasi Sosial Ekonomi dalam Forum SDI Pusat.

Kepala BSSN Hinsa Siburian menegaskan, implementasi SDI beserta seluruh komponen pendukung, meliputi SPBE hingga SPLP, dilaksanakan dengan prinsip menjaga keamanan sistem. Sebagai instansi yang mengoordinasikan keamanan SPBE, BSSN telah memberikan dukungan teknis dalam keamanan SDI melalui peningkatan kapasitas SDM pengelola SDI, penyediaan panduan keamanan teknis, dan layanan teknis.

SDI menjadi pedoman pemerintah untuk mengambil keputusan, sedangkan SPBE yang dibangun menjamin bahwa pengelolaan data di instansi pusat dan daerah dapat terintegrasi dan berkesinambungan. "SPBE berkualitas mendukung data yang berkualitas, dan data berkualitas mendukung SPBE yang berkualitas," ujar Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana Kementerian PAN-RB, Nanik Murwati.

Sejalan dengan Kementerian PAN-RB, Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri Tomsi Tohir menyatakan akan segera menindaklanjuti usulan Dewan Pengarah SDI mengenai kesepakatan peningkatan peran Kementerian Dalam Negeri dalam mendukung penyelenggaraan SDI di tingkat daerah. Langkah ini dilakukan dengan menjalankan berbagai strategi tindak lanjut yang menjadi usulan Dewan Pengarah kepada Kemendagri.

Untuk itu, diharapkan seluruh instansi pusat dan daerah saling berkolaborasi dan bergotong-royong dalam SDI dan SPBE untuk bersama-sama mewujudkan Transformasi Digital Nasional guna meningkatkan pelayanan pemerintah kepada publik dan mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Martyasari Rizky
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: