Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sambut Hari Kemerdekaan, Solve Education Gulirkan Kompetisi Guru Bahasa Inggris Melek Teknologi

Sambut Hari Kemerdekaan, Solve Education Gulirkan Kompetisi Guru Bahasa Inggris Melek Teknologi Kredit Foto: Rahmat Saepulloh

Dengan program ini diharapkan guru dan murid merasakan manfaat dari teknologi tepat guna berbasis gim yang diciptakan untuk membuat proses mengajar menjadi lebih personal dan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing murid yang berbeda-beda. Guru tak lagi harus terbebani dengan dilema antara tugas administratif dan mengajar. Mereka bisa mengambil kendali di dalam quality control dari proses belajar setiap anak didiknya.

“Dinas Pendidikan Kota Semarang merasa sangat terbantu dengan kerjasama ini. Kami berharap dapat mengakselerasi kompetensi literasi peserta didik melalui pemanfaatan teknologi pembelajaran ini,” tambahnya.

Baca Juga: "Dari Awal Ada Niat Jahat", Putri Candrawathi Pantas Dipidana Bersama Ferdy Sambo

Adapun, salah satu guru dari SMPN 27 Semarang, Awang Rosandi, mengapresiasi atas proses pendampingan langsung ke sekolah yang dilakukan oleh tim penyelenggara lapangan.

Menurutnya, guru perlu dimbimbing untuk memahami bukan hanya cara memakai teknologi digital di kelas tetapi esensi dari teknologi yang akan digunakan tersebut. Ia bahkan menginisiatif menyisipkan perlombaan belajar lewat Dawn of Civilization untuk murid di dalam rangkaian acara menyambut hari kemerdekaan RI di sekolahnya.

“Saya sangat mengapresiasi program ini. Harapannya semoga nanti siswa juga bisa diberikan apreasiasi atas perkembangan belajar mereka karena bagi saya siswa adalah prioritas utama dalam pembelajaran.”ungkapnya

Di sisi lain, masih banyak sekolah-sekolah yang mempunyai keterbatasan fasilitas. Namun demikian, keterbatasan tersebut tidak menghambat guru untuk berpartisipasi dalam program ini. Yemima Rini, dari SMP Bala Keselamatan 1 menyatakan dukungan terhadap program dan harapannya agar murid di sekolahnya lebih semangat belajar.

“Dengan adanya app Dawn of Civilization dari Solve Education sangat membantu kami terutama bagi anak-anak didik kami dalam penguasaan vocabulary.”ujarnya

Baca Juga: Terungkap! Jenderal Listyo Hampir Dibuat Bela Ferdy Sambo Terkait Kasus Pembunuhan Brigadir J

Pemenang kompetisi “Guru Bahasa Inggris Teladan Melek Teknologi” tahun 2022 tingkat kota Semarang, akan diumumkan di akhir semestar ajar tahun ini. Rencananya, penobatan dan pemberian hadiah Guru Teladan Melek Teknologi akan dihadiri oleh Walikota Semarang, Hendrar Prihadi.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: