Investor Tenang, Keputusan The Fed Tak Membuat Gundah Pasar Dolar AS

Dolar Amerika Serikat (Dolar AS) bergejolak dengan mencatatkan penguatan tipis dalam perdagangan di Rabu (19/3). Pasar menyambut baik keputusan arah kebijakan moneter dari Federal Reserve (The Fed).
Dilansir dari Reuters, Kamis (20/3), Indeks Dolar (DXY) yang mengukur nilai dolar terhadap kekuatan mata uang global lainnya naik 0,18% ke 103,49.
Baca Juga: Lawan Trump, Belanda Dorong Eropa Ganti Produk Teknologi Amerika Serikat
Direktur Perdagangan Monex Amerika Serikat, Helen Given mengatakan bahwa pasar cenderung tenang menanggapi sinyal yang diberikan oleh The Fed.
Ketua The Fed Jerome Powell baru-baru ini menyatakan bahwa ketidakpastian ekonomi saat ini sangat tinggi, terutama dengan berbagai kebijakan baru yang dikeluarkan oleh Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
The Fed menaikkan proyeksi inflasi tahun ini menjadi 2,7%. Angka tersebut lebih tinggi dari target bank sentral di 2%. Selain itu, The Fed akan memperlambat laju quantitative tightening atau pengurangan neraca keuangan bank sentral.
“Saat ini, tidak ada yang ingin mengambil risiko berada dalam posisi yang salah dalam perdagangan mata uang,” kata Given.
Pelaku pasar kini menunggu data perdapatan domestika bruto kuartal pertama dari Amerika Serikat. Hal tersebut akan menjadi indikator utama kekuatan ekonomi Negeri Paman Sam.
"Kami mungkin akan melihat dolar bergerak mendatar hingga data tersebut keluar. Hal itu akan menjadi penentu utama bagi para trader apakah pelemahan ekonomi yang dikhawatirkan benar-benar terjadi," jelas Given.
Baca Juga: Cerita Berdirinya CFC, dari Franchise Produk Amerika hingga Punya Jaringan Sendiri
Adapun futures suku bunga federal saat ini memperkirakan pemangkasan suku bunga sebesar 64 basis poin tahun ini atau dua kali pemotongan suku bunga sesuai dengan proyeksi terbaru The Fed.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement