Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Otomotif
Energi
Meet The Leaders
Indeks
Video
About Us
Social Media

Meksiko Bantah Takut Ditekan AS, Sudah Berani Kirim Minyak ke Kuba

Meksiko Bantah Takut Ditekan AS, Sudah Berani Kirim Minyak ke Kuba Kredit Foto: Reuters/Daniel Becerril
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Meksiko Claudia Sheinbaum mengatakan pemerintahannya akan tetap mengirim minyak ke Kuba, sekalipun ditekan oleh Amerika Serikat (AS).

Ia menekankan keputusan itu sejalan dengan kebijakan luar negeri Meksiko dan masalah pengiriman minyak itu adalah urusan kedaulatan negara.

Menurut Sheinbaum, pengiriman dilakukan melalui kontrak antara perusahaan minyak milik negara, Petroleos Mexicanos (Pemex), dan sebuah institusi pemerintah Kuba, sebagai bagian dari bantuan kemanusiaan Meksiko untuk Kuba.

Baca Juga: Warga Tolak Trump Intervensi Politik Dalam Negeri Irak

Sheinbaum menanggapi spekulasi baru-baru ini bahwa Meksiko tunduk pada tekanan AS untuk menghentikan pengiriman minyak, yang muncul setelah sebuah laporan Bloomberg menyebutkan pengiriman minyak pada Januari ditangguhkan.

"Saya tidak pernah mengatakan apa pun soal penangguhan. Itu interpretasi yang muncul belakangan berdasarkan sebuah artikel surat kabar," kata Sheinbaum.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: