Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Bawaslu 'Berang' Gara-Gara Pernyataan Fadli Zon

        Bawaslu 'Berang' Gara-Gara Pernyataan Fadli Zon Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Usulan Wakil Ketua DPR, Fadli Zon untuk membentuk panitia khusus kecurangan pemilu 2019, membuat?Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) angkat bicara.

        Komisioner Bawaslu RI, Rahmat Bagja, mengatakan pembentukan pansus kecurangan itu tidak diperlukan. "Kan dalam undang-undang sudah disahkan kepada Bawaslu hal tersebut. Ya agak sulit lah, masa nanti berkompetisi mengadili," ujarnya di Jakarta, Kamis (25/4/2019).

        Ia menambahkan, penanganan terkait kecurangan pemilu merupakan kewenangan Bawaslu. Apalagi Bawaslu juga merupakan bentukan DPR.

        Baca Juga: Rekomendasi Bawaslu 'Ngawur'

        "Mengenai kecurangan pemilu kan sudah ada ininya, pelanggaran administrasi, hukum kan sudah ada bawaslu, yang membuat bawaslu kan DPR juga," jelasnya.

        Karena itu, ia menyarankan pihak yang menemukan pelanggaran untuk segera melapor ke Bawaslu. Rahmat menegaskan Bawaslu siap menuntaskan masalah yang terjadi di Pemilu 2019.

        "Ya kalo ada pelanggaran silakan aja lapor Bawaslu," imbuhnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Irfan Mualim
        Editor: Irfan Mualim

        Bagikan Artikel: