Bersaing Sama Negara ASEAN, Indonesia Genjot Ekspor Industri Mamin ke Arab Saudi
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan atau Zulhas baru saja melepas ekspor produk industri makanan dan minuman (mamin) berupa makanan olahan milik usaha kecil dan menengah (UKM) dalam negeri ke Jeddah, Arab Saudi.
"Alhamdulillah, sore ini kami melepas ekspor dari UMKM ke Arab Saudi, nilainya tadi hampir US$450 ribu lebih," tuturnya, di PT Pos Logistik Indonesia, Tambun, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (10/2/2023).
Baca Juga: 500 Ton Minyakita Ternyata Ditimbun, Mendag Zulkifli Hasan: Kita Habiskan Dulu di Seluruh Jawa!
Zulhas menyampaikan, sebelumnya, kerja sama ekspor dengan Arab Saudi sulit direalisasi. Ia mengatakan, ekspor produk dagang dalam negeri ke Arab Saudi masih terbilang kecil, dibandingkan dengan negara ASEAN lain, seperti Thailand dan Vietnam.
"Dagang kita dengan Arab Saudi itu kecil, padahal kita sudah berteman akrab selama 1004 tahun. Arab Saudi lebih banyak dagangnya ke Thailand dan Vietnam, apalagi Tiongkok. Kita kecil, defisit," ungkapnya.
Senada dengan Zulhas, Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (Dirjen PEN) Didi Sumedi menyampaikan, sejauh ini produk makanan dan minuman dalam negeri yang diekspor ke Arab Saudi memang masih sedikit, kalah dari Vietnam dan Thailand.
"(Vietnam dan Thailand) sudah duluan punya perjanjian dagang, jadi sebetulnya competitiveness mereka tertolong oleh perjanjian dagang yang sudah dibikin," ujar Didi, dalam kesempatan yang sama.
Terkait dengan itu, Didi menyebut, saat ini pihaknya tengah mengupayakan agar produk dalam negeri dari industri mamin dapat lebih banyak tembus di pasar Arab Saudi.
Baca Juga: Benarnya Bocoran Airlangga Soal Kapan Deklarasi Majunya Anies Baswedan, Elite PKS: Namun Demikian...
"Nah kita kalau sudah sama-sama punya Preferential Trade Agreement (PTA), Free Trade Agreement (FTA) atau Comprehensive Partnership Agreement (CEPA), kita akan lebih fight lagi kompetisi di Arab Saudi," tutup Didi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Alfida Rizky Febrianna
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: