Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan, buka suara ihwal pertemuan Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1/2024).
"Ya mudah-mudahan baksonya enak, ya," kata Anies kepada wartawan di Kampung Muka, Jakarta, Senin (29/1/2024).
Meski begitu, Anies mengaku tak khawatir dengan pertemuan keduanya. Dia mengaku akan memfokuskan diri pada kampanyenya.
"Kami sekarang ini konsentrasinya menjangkau masyarakat, menyampaikan rencana, menyampaikan pesan harapan, karena itu lah yang kami ingin kerjakan," jelasnya.
Lebih jauh, Anies mengaku akan fokus menyampaikan gagasan perubahan. Dia pun meminta publik untuk membedakan gagasan perubahan dan kekuasaan.
"Bagi masyarakat juga silakan perhatikan mana yang fokusnya pada perubahan rakyat kebanyakan, mana yang sekadar membicarakan kekuasaan," tandasnya.
Sebagaimana diketahui, Prabowo Subianto dan Jokowi menjalani makan siang bersama di kios Bakso dan Mie Ayam Pak Sholeh Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Senin (29/1/2024).
Keduanya nampak akrab berbincang sembari menikmati santap siang semangkuk bakso dan minuman es kelapa muda. Adapun santap siang itu dilakukan usai peresmian Gedung Graha Utama di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah.
Baca Juga: Anies Baswedan Didoakan Jadi Presiden RI 2024 saat Silaturahmi dengan KH Mahfud Asirun
“Ya ini kan tadi baru ini kan baru saja saya dengan Pak Prabowo meresmikan Graha Utama di Akademi Militer Magelang, setelah itu, makan bakso, sudah,” tutur Jokowi di Magelang, Senin (29/1/2024).
Meski begitu, keduanya pun kompak mengaku tak ada topik khusus yang tengah dibicarakan dalam jamuan makan siangnya.
“Ngobrolin bakso, ngobrolin kelapa muda, ngobrolin tahu goreng, udah gitu,” lanjut Jokowi.
Prabowo pun memuji Jokowi akan keahliannya memilih tempat-tempat makan enak yang cocok di lidah dan disantap usai melakukan kunjungan kerja.
“Pak Jokowi tahu di mana makan enak, di mana-mana udah tahu beliau,” tutur Prabowo.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Amry Nur Hidayat