Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Spindo Jajaki Pinjaman US$ 100 Juta untuk Bangun Pabrik

        Warta Ekonomi -

        WE Online, Jakarta - PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (ISSP)?tengah menjajaki pinjaman sekitar US$ 100 juta. Dana tersebut akan dipergunakan untuk kebutuhan pabrik baru perseroan di Gresik, Jawa Timur.

        Wakil Presiden Direktur Steel Pipe Industry of Indonesia (Spindo) Tedja Sukmana Hudianto menuturkan pihaknya berharap proses pinjaman tersebut akan tuntas pada Agustus tahun ini. Pinjaman tersebut nantinya akan berjangka waktu selama 12 tahun dengan kupon sebesar +2,5% Libor.

        Pinjaman tersebut akan dijamin oleh Korea Trade Insurance Corporation (Ksure) dan ANZ bank. "Kami tidak akan tahu kondisi ekonomi di depan. Jadi semakin panjang jangka waktu pinjaman semakin baik," kata Tedja di Jakarta, Selasa (30/6/2015).

        Lebih dalam, Tedja mengungkapkan pinjaman akan dimanfaatkan untuk mendanai pembangunan pabrik baru di Gresik, Jawa Timur, dengan total nilai investasi sekitar Rp 1,5 triliun. Pembangunan pabrik diproyeksikan akan dimulai pada pertengahan tahun ini.

        "Kami akan mengonsolidasikan produksi ke dalam satu pabrik di Gresik ini. Saat ini kami memiliki pabrik pada tiga lokasi di Jawa. Pemusatan pabrik dilakukan untuk menghemat beban biaya logistik," ungkapnya.

        Berdasarkan perhitungan Spindo, efisiensi biaya logistik karena konsolidasi produksi tersebut mampu mencapai Rp 500 juta hingga Rp 1 miliar per bulan. Adapun pabrik baru tersebut akan memiliki kapasitas produksi sebesar 70.000-80.000 ton per bulan.

        Selain membangun pabrik baru, kata Tedja, perseroan juga akan menambah fasilitas pergudangan di Jakarta dan Bandung. Perseroan berharap beroperasinya pabrik dan pergudangan baru nanti mampu meningkatkan varian pipa baja yang diproduksi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Cahyo Prayogo

        Bagikan Artikel: