Pemerintah maupun militer Israel belum berkomentar atas serangan tersebut. Bulan lalu, Israel mengaku telah menyerang puluhan target Iran di Suriah dalam operasi "skala besar" sebagai respons terhadap tembakan roket ke Dataran Tinggi Golan sehari sebelumnya.
Israel telah berulang kali menyerang target yang terkait Iran di Suriah dalam beberapa tahun terakhir, termasuk pasokan yang dikirim untuk Hizbullah Libanon untuk mendukung pasukan Presiden Assad. Rezim Zionis juga telah memperingatkan tidak akan tinggal diam terhadap kehadiran Iran secara permanen di perbatasan Suriah-Israel. Iran dan Hizbullah sudah bertempur membela Assad dalam perang Suriah, dan Israel menuduh kedua pihak tersebut berusaha mengubah Suriah menjadi front baru melawan Israel.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: