Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Nakhoda Baru Bukalapak Kejar Sustainable Company Lewat Pemberdayaan UMKM

Nakhoda Baru Bukalapak Kejar Sustainable Company Lewat Pemberdayaan UMKM Kredit Foto: Sufri Yuliardi

Apakah kinerja keuangan Bukalapak sudah mencatatkan profit atau belum?

Kami menutup tahun 2019 dengan pencapaian yang baik sekali. Bukalapak membukukan catatan keuangan yang baik dengan valuasi perusahaan mencapai  2,5 miliar dolar AS.

Jumlah transaksi Bukalapak di tahun 2019 juga meningkat 60 persen dari tahun lalu dengan jumlah pengguna aktif berjumlah lebih dari 70 juta pengguna dan kunjungan aplikasi Bukalapak dikunjungi lebih dari 420 juta kali perbulan. Di semester I tahun 2019 sendiri, Bukalapak juga sudah berhasil mengurangi 50 persen kerugian dari EBITDA-nya

Bagaimana target Bukalapak untuk mencapai break-even point?

Di tahun 2019, Bukalapak berhasil mengurangi setengah dari kerugian yang ada dengan strategi kami untuk mencapai BEP. Kami sudah berada di jalur yang tepat dan kami akan berakselerasi ke arah itu dan terus mengoptimalkan hingga nantinya mencapai target tersebut.

Bagaimana fokus bisnis Bukalapak beberapa tahun ke depan? Bagaimana target-targetnya?

Kami berfokus untuk memperkokoh marketplace demi meningkatkan inklusi keuangan dan potensi ritel di Indonesia. Seperti yang dilansir CLSA report September lalu, terdapat sekitar 85 persen populasi yang belum berbelanja online dan sekitar 70 persen belum pernah betransaksi online.

Pasar ini selanjutnya menjadi fokus kami untuk terus mengakselerasi transformasi teknologi dengan lebih menyeluruh.

Selain itu, kami akan terus berkomitmen untuk memperkokoh marketplace demi meningkatkan inklusi keuangan dan potensi ritel di Indonesia, sehingga fokus kegiatan kami ada pada program dan produk yang sesuai dengan core business, menjawab kebutuhan masyarakat, dan mendukung implementasi tata kelola pemerintahan digital, seperti Mitra Bukalapak, BukaGlobal, BukaReksa, BukaEmas, BukaAsuransi, dan fitur-fitur lain yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Muhammad Syahrianto
Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: