Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Harga Pasar?

Apa Itu Harga Pasar? Kredit Foto: Antara/Rivan Awal Lingga
Warta Ekonomi, Jakarta -

Harga pasar adalah harga dari suatu barang atau jasa yang ditawarkan di pasaran. Harga pasar terjadi karena adanya titik pertemuan antara penawaran dan permintaan.

Permintaan dan penawaran akan berada dalam keseimbangan pada harga pasar bila jumlah yang diminta sama dengan jumlah yang ditawarkan.

Permintaan dapat diartikan sebagai kesediaan konsumen untuk membayar produk tertentu dengan harga tertentu. Elemen dasarnya terdiri dari keinginan, kemampuan membayar atau keterjangkauan, dan kesediaan konsumen untuk membayar. Ketika harga komoditas naik, permintaannya turun, dan ketika harga komoditas turun, permintaannya naik.

Baca Juga: Apa Itu Harga Dasar?

Dalam pasar bebas, harga pasar adalah harga di mana kuantitas yang diminta sama dengan kuantitas yang ditawarkan. Istilah ini juga dikenal dengan harga ekuilibrium atau harga pasar kliring.

Harga pasar digunakan untuk menghitung surplus konsumen dan ekonomi. Surplus konsumen mengacu pada perbedaan antara harga tertinggi suatu barang, dan harga sebenarnya yang mereka bayarkan untuk barang tersebut.

Surplus ekonomi adalah jumlah total surplus konsumen dan surplus produsen. Surplus produsen yaitu jumlah yang diuntungkan produsen dengan menjual pada harga pasar.

Sedangkan dalam aspek sekuritas, harga pasar adalah harga terkini di mana sekuritas diperdagangkan. Harga pasar adalah hasil interaksi pedagang, investor, dan dealer di pasar saham. Agar perdagangan terjadi, harus ada pembeli dan penjual yang bertemu pada harga yang sama.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: