- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Dapat Dana Rights Issue Rp2,66 Triliun, Adhi Karya Fokus Garap Proyek Tol
Setelah memperoleh dana hasil penawaran umum pada kuartal ketiga tahun lalu, PT Adhi Karya Tbk (ADHI) membeberkan rincian penggunaan dananya. Berdasarkan laporan resmi, diketahui bahwa perusahaan milik negara itu hanya menggunakan Rp667,88 miliar dari Rp2,66 triliun dana yang diterima.
Sekretaris Perusahaan, Farid Budiyanto, mengungkapkan bahwa dana rights issue dengan tanggal efektif 14 Oktober 2022 digunakan untuk membiayai dua proyek pembangunan tol. Kedua proyek tersebut adalah Tol Yogyakarta-YIA Kulon Progo yang diampu PT Jogjasolo Marga Makmur dan Tol Yogyakarta-Bawen yang ditangani PT Jasamarga Jogja Bawen.
Baca Juga: Fantastis! Perolehan Kontrak Baru Adhi Karya Tembus Rp23,7 Triliun!
“Adhi Karya mengeluarkan Rp663,55 miliar untuk PT Jogjasolo Marga Makmur dan Rp4,32 miliar untuk PT Jasamarga Jogja Bawen. Sebelumnya, untuk dua perusahaan tersebut, kami menganggarkan dana masing-masing sebesar Rp1,75 triliun dan Rp535 miliar,” ungkap Farid dalam keterangan resmi, Jakarta, Rabu, 8 Maret 2023.
Farid menambahkan, sebenarnya Adhi Karya juga berencana untuk menggelontorkan dana sebesar Rp253,99 miliar bagi PT Karian Water Services dan melakukan investasi di bidang pengolahan limbah serta jalan tol dengan nilai Rp111,49 miliar. Akan tetapi, karena realisasinya berbeda dengan rencana, Adhi Karya masih mempunyai sisa dana sebesar Rp1,98 triliun.
Baca Juga: IKN Disoroti, Adhi Karya Tak Puas Hanya Mendapatkan Tujuh Proyeknya Jokowi: Target Kami Lebih Besar!
“Sisa dana hasil rights issue itu kami simpan di Bank Negara Indonesia (BNI) dalam bentuk giro dengan jangka waktu penyimpanan selama setahun. Kami memecah nominalnya menjadi dua, yakni Rp1,32 triliun dengan bunga 5,5% dan Rp684,77 miliar dengan bunga 3,75%,” terangnya.
Baca Juga: Kinerja Ciamik, Adhi Karya Catatkan Laba Bersih Sebesar Rp81,2 Miliar Sepanjang 2022
Sebagai informasi tambahan, sepanjang tahun 2022, perusahaan pelat merah itu sukses mengantongi laba bersih sebesar Rp81,2 miliar alias meroket 47% dari perolehan tahun sebelumnya. Pendapatannya juga meningkat 18% dari Rp11,5 triliun menjadi Rp18,5 triliun.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Yohanna Valerie Immanuella
Editor: Yohanna Valerie Immanuella
Tag Terkait:
Advertisement