Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Baznas dan UNICEF Perkuat Kolaborasi untuk Atasi Kemiskinan dan Stunting Anak

Baznas dan UNICEF Perkuat Kolaborasi untuk Atasi Kemiskinan dan Stunting Anak Kredit Foto: Baznas
Warta Ekonomi, Jakarta -

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI kian mempererat kerja sama dengan United Nations Children’s Fund (UNICEF). Kerja sama tersebut bertujuan untuk mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Adapun fokus utama dari sinergi ini mencakup pendidikan anak, perlindungan anak, sanitasi air bersih, serta kesehatan.

Dalam keterangannya, Pimpinan Baznas Bidang Pengumpulan, Rizaludin Kurniawan, menyebut jika pihaknya terus mengupayakan program yang berdampak langsung bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu, termasuk mereka yang mengalami stunting dan penyandang disabilitas. Adapun salah satu langkah konkret yang dilakukan oleh Baznas yakni melalui program pendirian Sekolah Cendikia Baznas dan penyediaan Rumah Layak Huni guna meningkatkan kualitas sanitasi.

"Baznas berkomitmen agar program untuk perempuan dan anak-anak terus berjalan. Kami juga terus memperkuat pengelolaan zakat, infak, dan sedekah agar dapat lebih tepat sasaran dalam membantu mereka yang membutuhkan," ujar Rizaludin di Jakarta, Sabtu (22/3/2025).

Baca Juga: Lewat BAZNAS, King Salman Humanitarian Aid & Relief Centre Berikan 7.911 Bantuan Paket Pangan Ramadan ke 40 Kabupaten

Di sisi lain, dalam keterangan yang sama, UNICEF Indonesia melalui Chief of Social Policy Yoshimi Nishino, menyambut baik kerja sama ini. 

Dia menilai jika sinergi yang terjalin antara Baznas dan UNICEF sangat penting dalam menjajaki inovasi skema zakat yang dapat berkontribusi lebih besar dalam penanganan stunting dan kemiskinan anak.

"Kami melihat bahwa Baznas telah bekerja sangat baik dalam mendukung pendidikan, kesehatan anak, dan sanitasi. Kami berharap kolaborasi ini dapat diperluas, termasuk dengan membangun sistem manajemen bersama yang lebih terintegrasi," kata Yoshimi.

Selain membahas berbagai program yang telah berjalan, Baznas dan UNICEF juga meninjau keberhasilan di sejumlah wilayah yang telah mengimplementasikan kebijakan berbasis dukungan filantropi Islam.

Melalui diskusi yang terus berlanjut, kedua lembaga ini berkomitmen untuk terus mengeksplorasi berbagai inovasi dan strategi guna menciptakan dampak positif yang berkelanjutan bagi anak-anak Indonesia.

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Uswah Hasanah
Editor: Istihanah

Advertisement

Bagikan Artikel: