Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kinerja Anak Usaha Semen Indonesia Babak Belur di 2018

        Kinerja Anak Usaha Semen Indonesia Babak Belur di 2018 Kredit Foto: Annisa Nurfitriyani
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Perusahaan yang telah diambil alih oleh PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) yakni PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SMCB) masih belum bisa keluar dari lubang kerugian. Di tahun 2018, kinerja keuangan perseroan babak belur dengan mencatatkan rugi Rp827,98 miliar membengkak 9,22% dari Rp758,04 miliar di 2017.

        Padahal, sepanjang tahun lalu perusahaan yang sebelumnya bernama Holcim Indonesia ini meraih?kenaikan pendapatan 10,55% menjadi Rp10,37 triliun dari Rp9,38 triliun. Sayangnya, beban pokok perseroan juga melonjak ke angka Rp8,73 triliun dari Rp7,50 triliun.?

        Baca Juga: Tender Offer 1,48 Miliar Saham, SMCB Siapkan Dana Rp3,11 T

        Ternyata, pada tahun lalu produsen semen tersebut mengalami rugi selisih kurs hingga sebesar Rp38,85 miliar dimana pada tahun 2017 perseroan malah memperoleh untung dari selisih kursa Rp4,5 miliar.?

        Selain itu, dalam laporan keuangan perseroan juga terdapat rugi lainnya yang mencapai Rp35,55 miliar dari sebelumnya memperoleh pendapatan lainnya Rp24,76 miliar.?

        Baca Juga: Usai Gabung Semen Indonesia, Holcim Umumkan Nama Baru

        Hal tersebut membuat perseroan mengantongi laba kotor Rp1,64 triliun turun dari laba kotor Rp1,87 triliun. Dengan, laba sebelum pajak dan kepentingan turun menjadi Rp44,59 miliar dari laba Rp221,86 miliar tahun sebelumnya. Rug per saham terkerek naik menjadi Rp108 per saham dari Rp99 per saham.?

        Perseroan mencatat beban keuangan sebesar Rp728,79 miliar turun dari beban keuangan Rp912,31 miliar membuat rugi sebelum pajak diderita Rp684,19 miliar dari rugi sebelum pajak Rp690,45 miliar tahun sebelumnya.

        Adapun, total aset perseroan mencapai Rp18,66 triliun hingga 31 Desember 2018 turun dari Rp19,62 triliun total aset yang tercatat hingga 31 Desember 2017

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: