Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Presiden RI Dipuji Dunia Internasional, Demokrat Sanjung Nama Jokowi Seharum SBY

        Presiden RI Dipuji Dunia Internasional, Demokrat Sanjung Nama Jokowi Seharum SBY Kredit Foto: Instagram/Jokowi
        Warta Ekonomi -

        Partai Demokrat ikut senang dengan apresiasi yang diberikan dunia internasional kepada Presiden Jokowi sebagai sosok jenius. 

        “Pujian dari Kishore Mahbubani terhadap Presiden Jokowi sebagai jenius antara lain karena mampu merangkul kompetitornya Pak Prabowo masuk kabinet,” terang Deputi Badan Pemenangan Pemilu Dewan Pimpinan Pusat (Bappilu DPP) Partai Demokrat, Kamhar Lakumani. 

        Menurutnya, kepiawaian Jokowi itu berhasil menghindarkan pembelahan dan perpecahan di masyarakat. Hal ini jarang terjadi dalam sejarah. 

        Baca Juga: Moeldoko Ditawari Jadi Ketum Partai Priboemi, Demokrat Dukung Penuh: Ini Pilihan Lebih Elegan!

        Kamhar teringat pujian Mahbubani yang pernah disampaikan kepada Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 2012. Kala itu, Mahbubani memuji pemerintahan Presiden SBY berhasil melakukan transformasi yang luar biasa. Pertumbuhan ekonomi yang terjaga signifikan, telah melahirkan kelas menengah baru. Mahbubani menegaskan apresiasi atas prestasi SBY dengan menyatakan, “Ini kisah terbesar sepanjang abad”. 

        “Jadi Mahbubani memberikan pujian kepada Presiden Jokowi pada prestasi politik, sementara kepada Presiden SBY pada prestasi ekonomi,” ucap Kamhar. 

        Sebelumnya, Mahbubani memuji Jokowi sebagai sosok pemimpin yang jenius. Dia menyebut Jokowi sebagai pemimpin paling efektif di dunia. 

        Sorotan terhadap kejeniusan Presiden Jokowi ini disampaikannya dalam tulisan berjudul ‘The Genius of Jokowi’. Tulisan ini tayang pada 6 Oktober 2021 di Project Syndicate, sebuah media nirlaba yang berfokus pada isu-isu internasional. 

        Mahbubani menyebut Presiden Jokowi telah menjadi pemimpin yang layak mendapat pengakuan atas keberhasilannya dalam memimpin. Mantan Gubernur DKI itu telah membuat model pemerintahan yang bisa dipelajari oleh dunia.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: