Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ombudsman RI Jadi Anggota Dewan Direktur Asia

        Warta Ekonomi -

        WE Online, Jakarta - Lembaga Negara Pengawas Pelayanan Publik, Ombudsman Republik Indonesia terpilih sebagai salah satu Anggota Dewan Direktur Asosiasi Ombudsman Asia (Asian Ombudsman Association/AOA).

        "Dari 19 negara yang memiliki hak suara pada perhelatan General Assembly Meeting di Islamabad, Pakistan pada 24-25 November 2015, Ombudsman RI memperoleh 13 suara," kata Koordinator Ombudsman Bidang Penyelesaian Laporan, Budi Santoso dalam keterangan melalui surat elektronik, di Jakarta, Selasa (1/12/2015).

        Ia mengatakan hal itu merupakan salah satu bukti dan kepercayaan bahwa eksistensi dan kinerja Ombudsman RI semakin dikenal dan diapresiasi di antara organisasi Ombudsman negara lain di kawasan Asia.

        Dalam sidang sebelumnya, sembilan negara masuk daftar nominasi sebagai calon Anggota Dewan Direktur AOA. Mereka itu adalah Iran, Republik Tatarstan, Jepang, Macau, China, Timor Leste, Vietnam, Malaysia dan Indonesia.

        Rapat Majelis, akhirnya, menetapkan salah satu pimpinan Ombudsman RI, Pranowo Dahlan, sebagai salah satu Anggota Dewan Direktur AOA bersama-sama dengan China, Jepang, Malaysia dan Republik of Tatarstan.

        Dengan terpilihnya Ombudsman RI sebagai salah satu Anggota Dewan Direktur AOA untuk periode empat tahun ke depan. Terpilihnya Ombudsman RI menjadi salah satu Anggota Dewan Direktur AOA juga menjadi tantangan bagi Pimpinan Ombudsman RI periode berikutnya.

        Mereka dituntut untuk bisa lebih berperan aktif dan efektif bagi perbaikan pelayanan publik di Indonesia, baik di dalam negeri pada ruang lingkup internal maupun di lingkungan Asia atau bahkan Dunia secara eksternal.

        Dalam Sidang Majelis Umum AOA tahun ini, Ketua Federal Ombudsman Pakistan, Salman Faruqui terpilih sebagai Presiden AOA periode empat tahun berikutnya setelah dalam voting mendulang 15 suara.

        Wakil Presiden terpilih adalah Elimira Suleymanova dari Azerbaijan, Sekretaris terpilih yakni Connie Lau dari Ombudsman Hongkong dan Bendahara terpilih dari Iran atas nama Justice Naser. Adapun Majelis Sidang Umum AOA berikutnya akan diadakan pada 2017 dengan Korea Selatan yang menjadi tuan rumah.

        Pada perhelatan tersebut, delegasi Ombudsman RI terdiri atas Budi Santoso sebagai Ketua Delegasi, Pranowo Dahlan dan Kartini Istikomah selaku Anggota Delegasi. Sebelum Sidang Majelis Umum dilaksanakan, sebuah konferensi bertema "Challenges Of Ombudsmanship" juga digelar. Budi Santoso diberikan kesempatan untuk memimpin satu sesi pertemuan dengan narasumber dari Ombudsman Jepang, Pakistan dan China. (Ant)

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Sucipto

        Bagikan Artikel: