Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cari Pengusaha Lokal, Blibli.com Gelar Kompetisi Digital

Warta Ekonomi, Jakarta -

Bekerja sama dengan Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF), Blibli.com meluncurkan The Big Start Indonesia, yang merupakan web series kompetisi untuk mencari pengusaha kreatif lokal. Peluncuran ini juga sekaligus merayakan ulang tahun Blibli.com yang kelima.

Kompetisi digital ini dibuka bagi para pengusaha lokal yang kreatif, inovatif, unik dan memproduksi karyanya sendiri serta telah dipasarkan. Kompetisi ini ditujukan bagi generasi muda dan mendorong pengusaha muda untuk terus berkreasi dalam mengembangkan bisnis mereka.

Pendaftaran The Big Start Indonesia dibuka sejak bulan Juni hingga 10 Agustus 2016. Hingga saat ini pendaftar sudah mencapai 4000 registrator. Dari seluruh pendaftar tersebut akan dipilih 100 orang finalis dan disaring menjadi 20 finalis.

CEO Blibli.com, Kusumo Martanto menjelaskan beberapa kriteria yang dinilai dalam The Big Start Indonesia. Ia mengatakan pengusaha muda Indonesia yang punya mental, yang punya konsep bagus, Indonesia banget, dan berhasil.

"Kita ingin mendorong para lokal Indonesia untuk berkembang juga. Kalau entrepreneur-nya kreatif negara jadi kuat, ekonomi bagus," katanya di Jakarta, Senin (25/7/2016).

Target dari kompetisi ini adalah pengusaha muda. Oleh karenanya usia peserta dibatasi hingga 45 tahun. 20 peserta yang terpilih nantinya akan mendapat kesempatan mendapatkan hadiah total 1 miliar rupiah dan pemenang utama akan mendapatkan modal usaha senilai 500 juta rupiah.

Kompetisi ini didukung oleh BEKRAF. Ketua BEKRAF, Triawan Munaf menjelaskan "Internet tidak lagi membatasi pasar, tapi pasar Indonesia sendiri harus kita kuasai. Kita harus tingkatkan pasar lokal,".

Selain BEKRAF, acara ini juga didukung oleh Google, Facebook, Instagram, Djarum Foundation, Yayasan Dharma Bhakti Astra, Podomoro Unibersity, dan Youtube.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Leli Nurhidayah
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: