Tiba-tiba Jadi Pembela Putri Candrawathi, Tokoh NU Semprot Keputusan Eks Jubir KPK Febri Diansyah: Menjijikkan
Mantan juru bicara (jubir) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Febri Diansyah, baru-baru ini diketahui menjadi Kuasa Hukum Putri Candrawathi, tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir J. Hal itu sontak menarik perhatian banyak pihak.
Salah satunya adalah Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan. Dia menilai, dengan mengambil keputusan yang hampir membuat kaget orang di sekelilingnya itu, membela tersangka pembunuhan, mengindikasikan bahwa tidak menutup kemungkinan ke depan Febri akan membela koruptor.
Baca Juga: Kejutan! Eks Jubir KPK Jadi Kuasa Hukum Ferdy Sambo dan Istri: Saya Akan Objektif!
"Stlh membela tsk pembunuhan bentar lagi org ini akan bela koruptor jg," ujar pria yang karib disapa Gus Umar itu dikutip dari unggahan twitternya, @Umarrhasibuan_, Rabu (28/9/2022).
Politikus anyar PKS yang dikenal dengan sikap tegasnya itu betul-betul tidak pro terhadap langkah yang diambil oleh Fenry Diansyah. "Apapun dalihmu membela PC bagi saya Febri menjijikkan," tandasnya.
Diketahui sebelumnya, Febri Diansyah bergabung dengan kantor hukum Arman Hanis untuk menjadi tim kuasa hukum tersangka kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J, yakni Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Puri Mei Setyaningrum
Tag Terkait: