Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kini, Dua Lokasi Pengungsian Korban Gempa Kabupaten Cianjur Gunakan Listrik Solar Panel

Kini, Dua Lokasi Pengungsian Korban Gempa Kabupaten Cianjur Gunakan Listrik Solar Panel Kredit Foto: Rahmat Saepulloh

"Saat ini di Cianjur, kita membawa 2.400 solar panel dan lampu emergency. Dorongan water filter, ini sudah terpasang dan alhamdulillah listrik sudah bisa diakses warga untuk penerangan di sana," ungkapnya.

Rakha menyebutkan untuk setiap pemasangan solar panel bisa bertahan hingga 25 tahun ke depan. Ia berharap yang paling penting adalah kampanye energi terbarukan ini bisa diakses warga pedesaan.

Baca Juga: Trauma Korban Gempa Cianjur Belum Hilang, Posko LDP Kemensos Atasi dengan Gelar Kegiatan Ini!

Saat ini JQR bekerja sama dengan Komunitas Solar Generation memasang solar panel energi terbarukan di wilayah Pasir Ipis, Desa Sukamulya, Kecamatan Cugenang. Pasalnya, wilayah tersebut masih belum tersentuh bantuan terutama soal penerangan. 

"Karena kampung itu merupakan kampung terujung wilayah Cugenang, di bawah kaki gunung Gede Pangrango atau tepatnya di kebun teh Gede, makanya kita dorong dulu yang lebih jauh karena masih belum banyak yang menjangkau ke sana," ungkapnya.

Baca Juga: Pemerintah Imbau Para Relawan Beri Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur via Posko Pusat

Sementara itu, Syehabudin sebagai Komandan Operasi Bencana Gempa Cianjur menyebutkan dampak gempa bumi ini sangat besar sekali terutama pada masalah penerangan. 

"Wilayah sekarang pun masih ada daerah yang padam listrik karena jaringan banyak yang roboh, JQR membantu masyarakat masalah penerangan tersebut," pungkasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: