Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Starwood Tanda Tangani Kesepakatan dengan Kuba

Oleh: ,

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Perusahaan Hotel Starwood menjadi perusahaan hotel Amerika Serikat pertama yang menandatangani kesepakatan dengan Kuba sejak revolusi 1959.

Mengutip dari laman BBC di Jakarta, Selasa (22/3/2016), pengumuman investasi senilai jutaan dollar AS itu terjadi sehari sebelum rencana kunjungan Presiden AS Barack Obama ke Havana. Kunjungan tersebut merupakan yang pertama oleh presiden AS dalam 90 tahun terakhir.

Dilaporkan, Starwood akan merenovasi dan menjalankan tiga hotel di ibukota Kuba, Havana. Kesepakatan bisnis semacam ini lazimnya akan dilarang di bawah embargo ekonomi AS terhadap Kuba. Namun, Starwood menerima izin khusus dari Departemen Keuangan AS pekan lalu.

Wartawan BBC Will Grant, di Havana, mengatakan bahwa kesepakatan itu merupakan awal yang baik sejak kedua negara tersebut memutuskan untuk melakukan normalisasi hubungan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: